
SMP Muhammadiyah Cisalak - Kegiatan keputrian merupakan kegiatan membimbing siswi dan memperkenalkan kedudukan wanita dalam islam, akhlak atau perilaku perempuan, kesetaraan, fiqh wanita, dan lain lain.
Ekstrakurikuler Keputrian SMP Muhammadiyah Cisalak
Kegiatan keputrian diisi dengan berbagai macam kegiatan yang menambah wawasan keislaman dan kepribadian seorang wanita muslim. Beberapa kegiatan keputrian antara lain: pembelajaran fiqih wanita, fiqih thaharah, akhlak perempuan, kisah teladan rasul, kisah shahabiyah, diskusi permasalahan remaja, dan keterampilan. Kegiatan keputrian SMP Muhammadiyah Cisalak dilaksanakan setiap hari Jum'at setelah kegiatan belajar mengajar selesai.